Selasa, 08 Desember 2009

Dandan vs Merawat Diri


Oke Precious Caprice! sekedar menumpahkan apa yang kerap muncul dalam pikiran saya, terinspirasi dari hal kecil yang berarti besar yang kerap saya amati. Dalam Islam, seorang wanita diperintahkan untuk menutup auratnya, dan tidak diberbolehkan ber tabarruj. tabarruj adalah
wanita yang memamerkan keindahan dan perhiasannya kepada laki-laki (Ibnu Manzhur di Lisanul Arab). Tabarrajatil mar’ah artinya wanita yang menampakkan kecantikannya, lehernya, dan wajahnya. Ada yang mengatakan, maksudnya adalah wanita yang menampakkan perhiasannya, wajahnya, kecantikannya kepada laki-laki dengan maksud untuk membangkitkan nafsu syahwatnya.

nah hal yang sering saya pikirkan adalah, apakah sama antara tabarruj dan merawat diri? apakah sama hal nya memakai bedak dengan tabarruj? dan apakah sebuah perbuatan dosa bagi seorang akhwat untuk mengunakan sun block biar muka nya ga gosong?? kerap saya temukan seorang akhwat yang pakaian nya aut autan, panjang lebar dan tebal untuk menutupi aurat, tapi kesannya ga rapi. dan saya selalu saja menjadi jengah tiap kali di hadapkan dengan kondisi seperti itu. menurut saya, menjadi islami tidak harus mengantongi kesan jorok kan? bahkan bagaimana Islam yang mengajarkan kebersihan sebagai suatu bagian dari iman, kalo penganutnya malah bau badan?? nah lo..... asem asem bau badan itu malah akan merusak koordinasi antar umat dong.. hehehhe...

satu lagi hal yang kerap saya dengar, "innama 'amallu binniyat" kalo niatannya ga pengen membangkitkan nafsu sahwat, tapi tuh cowo nya aja yang 'omes' gimana hukumnya dong?? apa seorang akhwat beneran ga boleh berhubungan dengan deodorant, dengan farfum, dengan bedak biar syahwatnya lelaki ga bangkit??? ( ^____^)a

islam itu suci, islam itu bersih, islam itu menyenangkan.
sedangkan aut-autan itu ga bersih dan bau badan itu ga menyenangkan!

*sebuah tulisan yang belum terselesaikan*

0 comments on "Dandan vs Merawat Diri"

 

Precious Caprice! Copyright © 2010 Proper Gift is Improved by Nabila Ibrahim for Precious Caprice Flower Image by Dapino Header effect an template color By Ipietoon